Living Square House
TIPE PROYEK

Contemporary Modern

KLIEN

LOKASI

Timeline Proyek

2022

Architect

M. Alviano Rizqia, S. Ars

Interior Designer

Ardian Gestaradianto, S. T

Living Square House

Land area

600 m2

floor area

470 m2

bedroom

6

bathroom

4

car port

Yes

No

pool

Yes

No

Rekan Sibambo, inilah cerita rumah Living Square House. Rumah ini dirancang sebagai tempat bagi pemilik untuk menikmati waktu berkualitas bersama keluarga tercinta. Kami mendesainnya sedemikain, rumah agar relevan dengan penghuninya. Terdapat empat aspek yang akhirnya jadi orientasi rumah ini, mulai dari keluarga, privasi, hobi, serta agama.

Secara tema besar, model rumah ini mengarah pada tema modern kontemporer. Namun, keempat aspek di atas yang berperan membentuk massa utama bangunan rumah yang berbentuk kotak ini. Sehingga selain nyaman dan berkesan, terdapat ikatan personal antara dengan penghuninya.

Pada fasadnya, terdapat penggunaan dinding ekspos pada tembok yang memberikan kesan simple namun tetap eye catchy. Namun, rumah ini juga memiliki kesan mewah dari paduan marmer, kayu, dan vegetasi di salah satu sisi fasadnya.

Secara layout, rumah ini dibangun dengan dua lantai agar dapat menampung kebutuhan penghuninya. Pada area komunalnya, diterapkan konsep open plan sehingga rumah terasa lapang dan lega.

Rumah ini memiliki komposisi ruang yang compact dan cukup lengkap. Terdapat fitur-fitur menarik yang mendukung empat aspek yang menjadi orientasi rumah ini. Salah satunya adalah perpustakaan pribadi sebagai tempat koleksi buku pemilik.

Selain itu terdapat juga ruang kerja, mushola, taman, dan rooftop yang mendukung terciptanya ekosistem yang sehat di dalam rumah. Itulah dia cerita rumah Living Square House. 

Tertarik miliki hunian impian versimu sendiri? Langsung saja ceritakan pada kami. Karena kami percaya, setiap rumah punya cerita.

Tonton Cerita Rumah

Living Square House

Follow our social media!

PILIHAN PROFESIONAL UNTUK HUNIAN YANG IDEAL

HUBUNGI KAMI